Generator Meledak, Batam Terancam Pemadaman Bergilir

Generator Meledak, Batam Terancam Pemadaman Bergilir
Generator Meledak, Batam Terancam Pemadaman Bergilir
BATAM  - Generator utama PLN Batam di Panaran yang baru diperbaiki, rusak lagi. Kondisi ini mengancam kelancaran aliran listrik di Batam karena pemadaman listrik bergilir yang dilakukan PLN Batam kemungkinan terus berlanjut.

Kondisi itu diketahui saat dua Wakil Ketua Komisi III DPRD Batam Irwansyah dan anggota Komisi III Tuahman Purba melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke pembangkit Panaran, Sagulung, Senin (24/4). Padahal,  generator penyuplai arus listrik itu baru saja menjalani perbaikan.

Hal itu membuat dua Irwansyah dan Tuahman gerah. Apalagi dalam minggu ini ada ujian nasional (UN) siswa SMP. "Bagaimana ini, kok rusak lagi, apa kendalanya, kan jadwan pemadam bergilir sudah berakhir kenapa masih padam," tanya Irwansyah kepada Manager Teknik PT PLN Batam, M Tagor EB Sidjabat dan Direktor Operasional Mitra Energi Batam, W Budi Nugroho di Panaran yang menyambut kedatangan dua anggota Dewan itu.

Tujaun sidak tersebut untuk meninjau langsung pemeliharaan yang dilakukan Mitra Energi Batam terhadap generator yang mengalami kerusakan beberapa minggu terakhir ini yang menyebabkan pemadaman listrik bergilir. "Saya kaget baca berita di salah satu media pagi tadi, katanya salah satu generator rusak dan perlu perbaikan," ungkap Irwasyah.

BATAM  - Generator utama PLN Batam di Panaran yang baru diperbaiki, rusak lagi. Kondisi ini mengancam kelancaran aliran listrik di Batam karena

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News