Parah, Banjir Musim Hujan Melanda Gujarat Tewaskan 70 Jiwa, Ini Fotonya...

Parah, Banjir Musim Hujan Melanda Gujarat Tewaskan 70 Jiwa, Ini Fotonya...
Hujan lebat yang melanda Negara bagian Gujarat di India sejauh ini telah menewaskan 70 orang. Foto: Reuters

jpnn.com - INDIA - Hujan lebat yang melanda Negara bagian Gujarat di India sejauh ini telah menewaskan 70 orang. Situs time.com melansir masih ada ribuan orang lagi yang harus dievakusi setelah rumah-rumah mereka hancur diterjang banjir.

Sekitar 1.000 orang diselamatkan melalui udara. Mereka termasuk di dalam 10.000 orang pengungsi yang pindah ke daerah yang lebih tinggi. Beberapa helikopter dari Angkatan Udara India juga membagikan bantuan makanan di daerah yang paling terpengaruh.

Ancaman bajir juga disampaikan di wilayah Kashmir. Di wilayah yang berselisih dengan pemerintah India ini, tahun lalu banjit menewaskan ratusan jiwa.

Meskipun banjir adalah hal yang umum di beberapa wilayah India selama musim hujan, namun perkembangan di Gujarat terjadi dalam sebua tahap cuaca ekstrim yang melanda Asia Selatan. 

Lebih dari 1.000 orang meninggal dunia akibat terjangan gelombang panas di wilayah selatan Pakistan tak lama setelah gelombang panas juga menewaskan 2.000 orang di India awal bulan ini. (ray/jpnn)


INDIA - Hujan lebat yang melanda Negara bagian Gujarat di India sejauh ini telah menewaskan 70 orang. Situs time.com melansir masih ada ribuan orang


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News