16 Pengusaha Bengkel Muda Dapat Pendampingan Eksklusif Honda

16 Pengusaha Bengkel Muda Dapat Pendampingan Eksklusif Honda
Deputy Head of Corporate Communication Ahmad Muhibbuddin (kanan) bersama Founder HRA Group Heri Cahyono mendampingi peserta program Youthpreneurship 2018 sedang melakukan sesi sharing dan diskusi (Foto: AHM)

jpnn.com, JAKARTA - Astra Honda Youthpreneurship Program (AHYP) Tahap Lanjut 2018 telah dimulai. Sebanyak 16 pengusaha muda di bidang perbengkelan ikut serta dalam program.

Kegiatan yang dilaksanakan di Astra Honda Training Center (AHTC) Sunter, (5-9/3), bertujuan untuk meningkatkan kemampuan para pengusaha bengkel muda yang merupakan lulusan sekolah binaan Astra Honda.

Seluruh peserta program secara langsung mendapat bimbingan dari tim Astra Honda Motor (AHM) dan praktisi bisnis bengkel.

Pada Tahap Lanjut ini, peserta mendapat bimbingan dan pengetahuan tentang teknologi injeksi dan teknik analisa troubleshooting PGM-FI.

Dari segi bisnis, diasuh oleh Heri Cahyono-pengusaha nasional praktisi wirausaha di bidang perbengkelan, diberikan ilmu pengelolaan keuangan, teknik pemasaran lanjutan, hingga tips dan trik dalam mengelola karyawan.

Deputy Head of Corporate Communication AHM Ahmad Muhibbuddin mengatakan, para pengusaha muda ini menunjukkan semangat yang tinggi untuk menerapkan ilmu yang didapat melalui AHYP. Mereka pun mampu membuktikan perkembangan usahanya berdasarkan ilmu yang telah diperoleh pada pelatihan sebelumnya.

"Pada pelatihan tahap lanjut AHYP, kami melakukan pendampingan secara intens bagi para peserta dalam mengelola bengkelnya. Dengan strategi ini, diharapkan mereka semakin berkembang dan mampu menjadi pengusaha mandiri dan sukses,” katanya.

Selain materi kelas, peserta juga berinteraksi langsung dengan menyambangi bengkel AHASS yang dipilih. (mg8/jpnn)


Sebanyak 16 pengusaha bengkel muda mendapat bimbingan eksklusif dalam program Astra Honda Youthpreneurship Program (AHYP) Tahap Lanjut.


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News