3 Smartphone Honor Siap Manjakan Kawula Muda Indonesia

3 Smartphone Honor Siap Manjakan Kawula Muda Indonesia
Presiden Honor George Zhao. Foto: Honor

jpnn.com, JAKARTA - Honor segera menggebrak pasar Indonesia dengan meluncurkan tiga telepon pintarnya di Jakarta pada 27 Maret.

Peluncuran di Indonesia merupakan salah satu upaya Honor mengepakkan sayapnya di Asia Tenggara.

Presiden Honor George Zhao mengatakan, pihaknya mengusung kekuatan penuh untuk menggebrak pasar Asia Tenggara pada tahun ini.

“Dengan populasi generasi muda yang luas serta persentase pengguna internet nirkabel tinggi, itu merupakan pasar kunci kami di kawasan ini,” kata Zhao, Jumat (23/3).

Dia mengaku sangat bersyukur karena Honor mendapat sambutan hangat di banyak negara.

“Bersiaplah terpukau akan rangkaian produk terbaik keluaran Honor dengan harga yang terjangkau. Seperti Honor, Indonesia penuh dengan potensi mutakhir. Kami sangat yakin bahwa Indonesia dan Honor akan dapat bertumbuh bersama-sama ke arah positif,” tambah Zhao.

Meski baru berusia empat tahun, Honor mampu bertumbuh dengan luar biasa.

Dalam waktu yang relatif singkat, Honor berhasil menjangkau 74 negara dan mengumpulkan 80 juta penggemar dari seluruh dunia.

Honor segera menggebrak pasar Indonesia dengan meluncurkan tiga telepon pintarnya di Jakarta pada 27 Maret.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News