4 Buah Terbaik untuk Penderita Diabetes

jpnn.com, JAKARTA - PENDERITA diabetes harus selalu memperhatikan kadar gula darah mereka.
Jika kadar gula darah pernderita diabetes melonjak drastis, hal ini bisa menimbulkan komplikasi pada penderita diabetes.
Salah satu yang harus dilakukan adalah membatasi asupan karbohidrat dengan cara melakukan diet.
Diet merupakan hal yang penting dalam mengelola diabetes dan karbohidrat adalah bagian penting dari diet.
Pasalnya, tubuh mengubah 100 persen karbohidrat yang kita konsumsi menjadi glukosa.
Jadi, penderita diabetes harus menggunakan perhitungan karbohidrat untuk mengetahui berapa banyak yang harus dikonsumsi.
Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk menghindari lonjakan gula darah di pagi hari, kamu harus membatasi asupan karbohidrat pada malam hari sebelumnya.
Pada malam hari, kamu bisa konsumsi camilan tinggi serat dan rendah lemak, seperti buah dan sayur, yoghurt, popcorn bebas lemak, telur rebus, dan lainnya.
Ada beberapa jenis buah yang sehat dan bergizi yang aman dikonsumsi penderita diabetes dan salah satunya ialah buah ceri.
- 5 Makanan yang Baik untuk Menjaga Kesehatan Otak
- 3 Manfaat Jeruk, Baik untuk Menjaga Kesehatan Otak
- 7 Buah Aman Dikonsumsi Penderita Diabetes saat Musim Hujan
- Khusus Penderita Diabetes, Ini 4 Camilan Manis yang Aman untuk Anda Konsumsi
- Turunkan Gula Darah dengan Rutin Mengonsumsi 4 Buah Ini
- 4 Makanan yang Berbahaya untuk Penderita Diabetes