Ada yang Pasang Baliho Bergambar Wajah Erick Tohir di Tangsel, Tulisannya Bikin Kaget

jpnn.com, TANGSEL - Forum Demokrasi (Fordem) Banten memasang baliho raksasa bertuliskan #ErickOut di depan kantor PLN Panulang Tangerang Selatan pada Jumat pagi.
Aksi pemasangan baliho ini sebagai bentuk kekecewaan terhadap Menteri BUMN Erick Thohir yang dinilai gagal menjalankan tugasnya menjalankan visi misi Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Aksi pemasangan baliho dimulai pukul 09.00 WIB. Baliho yang dipasang di bilboard ini berukuran 5 x 10 meter.
Menurut Akhmad Yuslizar, Presidium Fordem Banten, kegagalan Erick Thohir terlalu panjang untuk disampaikan.
"Dari BUMN yang rugi, kebijakan rangkap jabatan, PHK, kegaduhan, soal vaksin dll. Erick harus out," tegas Yos, sapaan karibnya.
Baliho Erick Thohir. Foto: Fordem
Kemudian, kata Yos,.Erick Thohir tidak fokus menjalankan tugasnya. Menurut dia, Erick juga gagal selaku ketua satgas covid dan PEN. Indonesia saat ini bahkan masuk masa resesi.
Aksi pemasangan baliho ini sebagai bentuk kekecewaan terhadap kinerja Menteri BUMN Erick Thohir.
- Ketum PSSI Bicara soal Liga 1, Match Fixing, & Semen Padang
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Pengakuan Erick Thohir setelah Timnas U-17 Indonesia Kalah Tebal dari Korut
- Erick Thohir Geram Undian Liga 4 Berjalan Kurang Transparan, Desak Gelar Drawing Ulang
- Timnas U-17 Indonesia ke Perempat Final Piala Asia, Simak Kalimat Eks Bos Inter Milan