AirAsia Tambah Penerbangan ke Lombok, Medan, dan Jakarta

AirAsia Tambah Penerbangan ke Lombok, Medan, dan Jakarta
AirAsia. Foto dok Humas

’’Untuk tahun ini ASEAN optimistis bisa memenuhi kunjungan turis hingga 120 juta orang,’’ kata Deputi Sekretaris Jenderal ASEAN AKP Mochtan.

Pertumbuhan tersebut juga didorong adanya kebijakan open sky di ASEAN.

Pada 2023 pun diprediksi jumlah kunjungan ke ASEAN menembus angka 145 juta orang.

Indonesia sebagai negara dengan penduduk terbesar di ASEAN juga menjadi salah satu pasar terpenting bagi maskapai penerbangan, termasuk AirAsia.

Maskapai penerbangan asal Malaysia tersebut memiliki sembilan rute domestik dan 26 rute internasional di Indonesia.

Tahun depan AirAsia menambah rute penerbangan internasional ke Lombok, Medan, dan Jakarta.

Presiden Direktur AirAsia X Indonesia Kpt Sulistyo Nugroho Hanung menyatakan, untuk penerbangan berjarak lebih dari empat jam, tahun depan ada tambahan minimal dua rute penerbangan internasional dari Indonesia.

’’Selama ini untuk rute dengan penerbangan lebih dari empat jam, kami hanya punya dua rute, yakni Denpasar–Narita dan Denpasar–Mumbai,’’ jelasnya.

Asia Tenggara, kawasan yang menjadi rumah bagi 700 juta orang, berambisi terus mengembangkan perekonomiannya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News