Alasan Australia Bisa Membatalkan Paspor Tersangka Teroris

"Sebagai perbandingan, dan untuk menunjukkan ukuran ancaman, antara tahun 2001 dan 2014 hanya ada sekitar 40 paspor yang dibatalkan karena alasan terorisme," kata Jacinta.
Jadi, berjalan dengan baik?

Tidak selalu.
Pada bulan Desember 2013 salah satu teroris paling terkenal di Australia, Khaled Sharrouf, menggunakan paspor saudaranya untuk meninggalkan Australia setelah paspornya dibatalkan.
Jacinta juga mencatat di saat Australia memperketat prosesnya, masih ada masalah koordinasi dalam pendekatan internasional untuk mengatasi penggunaan paspor palsu dan korupsi di pos pemeriksaan perbatasan.
"Banyak negara, terutama di kawasan Australia, sedang melakukan perbaikan di bidang-bidang ini, tetapi upaya baik ini dapat dirusak oleh korupsi di sejumlah kecil titik-titik transit," katanya.
Profesor Barton mengatakan dari kejadian baru-baru ini menunjukkan bahkan saat paspor sudah dibatalkan sekalipun, kemungkinan serangan akan selalu ada.
"Masalahnya adalah beberapa serangan dan upaya serangan telah dilakukan oleh orang-orang yang ingin melakukan perjalanan dan berhenti dari bepergian. Jadi itu jelas sebuah masalah," katanya.
- Apa Arti Kemenangan Partai Buruh di Pemilu Australia Bagi Diaspora Indonesia?
- Dunia Hari Ini: Presiden Prabowo Ucapkan Selamat Atas Terpilihnya Lagi Anthony Albanese
- Mungkinkah Paus Baru Datang dari Negara Non-Katolik?
- Partai Buruh Menang Pemilu Australia, Anthony Albanese Tetap Jadi PM
- Dunia Hari Ini: Israel Berlakukan Keadaan Darurat Akibat Kebakaran Hutan
- Dunia Hari Ini: Amerika Serikat Sepakat untuk Membangun Kembali Ukraina