Alasan Pelatih Persib Timnya Bisa Kalah dari Kitchee SC

Alasan Pelatih Persib Timnya Bisa Kalah dari Kitchee SC
FOTO: WAHYUDIN/JAWAPOS

jpnn.com - KEKALAHAN 0-2 Persib Bandung atas Kitchee SC dalam laga lanjutan Piala AFC 2015, di Stadion Jalak Harupat, Rabu (27/5) sore dikarenakan beberapa alasan. Tim kesayangan masyarakat Bandung itu mengakui bahwa salah satunya penyebab kekalahannya adalah transisi dan lini depan Kitchee SC lebih baik dari timnya.

"Inilah permainan sepak bola, kami tidak bisa memaksimalkan peluang. Lawan bisa maksimal, memang di lini depan kami kalah," kata pelatih Persib khusus di ajang Piala AFC, Emral Abus, usai laga.

Menurut dia, secara permainan Persib tak kalah dari tim asal Hongkong tersebut. Ball posession pun masih mampu dimenangkan Persib, terutama di babak kedua. Sayangnya, striker Maung Bandung, Tantan, belum mumpuni.

Kualitas striker asing Juan Belencosso yang mencetak gol perdana terlihat di atas Tantan. Selain itu, lawan berani main terbuka dan mampu memaksimalkan keunggulan postur Belencosso.

Kondisi itu tak bisa dilepaskan dari kepercayaan diri lawan dan mampu lebih disiplin dalam melakukan transisi. "Kami transisi kalah. Mereka mampu naik cepat, pemain bertahannya mampu disiplin," pungkasnya. (dkk/jpnn)

 

KEKALAHAN 0-2 Persib Bandung atas Kitchee SC dalam laga lanjutan Piala AFC 2015, di Stadion Jalak Harupat, Rabu (27/5) sore dikarenakan beberapa


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News