Amartha Hangtuah Dapat Dana Segar, Rekrut Daniel Wenas Hingga Diftha Pratama

"Saya senang dengan kehadiran sponsor baru di sini. Ini menjadi angin segar untuk kami agar bisa melangkah lebih jauh dan lebih berprestasi lagi," pungkas mantan Prawira Harum Bandung tersebut.
Prestasi Amartha Hangtuah di IBL 2022 sendiri cukup menjanjikan karena di babak playoff sempat menyulitkan juara bertahan, Satria Muda Pertamina.
Pada gim pertama yang digelar di GOR C'Tra Arena, Bandung, Amartha hanya kalah tipis dengan skor 86-88 atas SM Pertamina.
Anak asuhan AF Rinaldo itu hampir memaksakan gim ketiga saat pertandingan kedua. Sayang, Gunawan cum suis kembali takluk dengan skor tipis 75-82 dari juara bertahan kompetisi kasta tertinggi basket di Indonesia itu.
Menarik melihat kiprah tim RJ Amartha Hangtuah di musim mendatang dengan skuad baru dan dua pemain asing terpilih, yakni Emmanuel Malou dan Joe Mvuezolo.
IBL 2023 rencananya akan bergulir awal tahun depan pada 14 Januari mendatang di sembilan seri.(mcr16/jpnn)
Amartha Hangtuah bekerja sama dengan sponsor baru menjelang bergulirnya IBL 2023. Simak di sini
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal
- Bawa Dewa United Menang Lawan Satya Wacana, Gelvis Solano Ukir Rekor Baru di IBL
- Pelita Jaya Rekrut Justin Tatum Menggantikan Johannis Winar
- IBL All Star 2025 Bukan Sekadar Pertandingan, Ada Format Baru
- IBL 2025: Poin Melawan Pacific Caesar Dibatalkan, Borneo Hornbils Krisis Kemenangan
- IBL 2025: Hangtuah Jakarta Tunjukkan Harmoni Ambisi dan Rendah Hati
- RANS Simba Bogor dan Dewa United Masih Digdaya Hingga Pekan ke-10 IBL 2025