Aming dan Evelyn, Pernah Alami Kesedihan yang Sama

jpnn.com - JAKARTA – Bukan hanya Ria Irawan yang meyakinkan bahwa Evelyn Nada Anjani, 25, seorang perempuan tulen.
Sahabat Aming yang lain, Virnie Ismail juga menampik kecurigaan jika istri sahabatnya itu seorang laki-laki. Virnie mengaku mengenal sosok Evelyn, istri dari Aming.
Pasalnya, Aming sempat membawa dan memperkenalkan Evelyn tepat di hari jadinya, tahun lalu. Diakui Virnie, istri Aming itu berdarah blasteran Jepang dan Indonesia.
”Ketemu Aming lagi berada di pantai pas Aming syuting. Ketemu, ngobrol, saling klik. Pernah mengalami kesedihan yang sama, ya nyambunglah mereka," ungkap Virnie.
Menurut Virnie, sosok Evelyn yang tomboy memang pas dengan Aming. Karenanya Virnie meminta Aming serius menjalani hubungannya dengan Evelyn.
”Ya memang harus saling mengisi. Kalau Aming itu lebih printilan, mudah-mudahan baik sih. Pas dikenalkan aku bilang, 'Eh lo mesti serius sama dia, jangan main-main. Ya kita ikut senang lah,” pungkasnya. (ash)
JAKARTA – Bukan hanya Ria Irawan yang meyakinkan bahwa Evelyn Nada Anjani, 25, seorang perempuan tulen. Sahabat Aming yang lain, Virnie Ismail
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sedang Sakit, Jonathan Frizzy Tidak Ditahan oleh Polisi
- 3 Berita Artis Terheboh: Siraman di Bali, Luna dan Maxime Pakai Tujuh Sumber Mata Air
- Duh, Andre Taulany Kembali Gugat Cerai Istri
- Begini Respons Ridwan Kamil soal Gugatan Perdata Lisa Mariana
- Sempat Ditolak, Andre Taulany Kembali Ajukan Gugatan Cerai
- Digiland 2025 Siap Digelar, Tiket Habis Terjual, 20 Ribu Pengunjung Bakal Meramaikan