Anak-Anak Rusia Membentuk Huruf Z Mendukung Invasi ke Ukraina

Anak-Anak Rusia Membentuk Huruf Z Mendukung Invasi ke Ukraina
Anak-Anak Rusia Membentuk Huruf Z Mendukung Invasi ke Ukraina

Simbol Z awalnya terlihat pada tank Rusia dan kendaraan militer lainnya. Sejak itu huruf Z dilihat sebagai cara menunjukkan dukungan untuk invasi Rusia ke Ukraina.

Itu telah menjadi populer di Rusia, dengan banyak yang mengoleskannya di mobil mereka atau memakainya di kaus mereka.

Pesenam Rusia Ivan Kuliak juga bangga dan berani mengenakan simbol tersebut saat tampil di ajang Piala Dunia di Doha, yang telah memicu kemarahan internasional.

Kuliak memenangi perunggu di palang paralel dan naik ke podium menerima hadiahnya bersama peraih medali perak Milad Karimi dari Kazakhstan dan si pemenang Illia Kovtun, dari Ukraina!

Pria Rusia itu berdiri di sebelah kiri saingannya dari Ukraina di podium dan mengenakan seragam netral setelah dilarang mengenakan warna negaranya karena larangan.

Namun, dia jelas ingin membuat pernyataan untuk mendukung invasi negaranya ke Ukraina, dengan menempelkan 'Z' di dadanya.

Konon Kuliak akan mendapat hukuman berat oleh Federasi Senam Internasional. (dt/jpnn)

Selain anak-anak yang sedang sakit parah, pesenam Rusia juga berani menempelkan huruf Z di dadanya.


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News