Apple Lebih Dicintai Dari Google
Rabu, 15 Februari 2012 – 13:51 WIB

Apple Lebih Dicintai Dari Google
MANA yang lebih dipilih, mesin cari Google atau gadget Apple? Mengutip dari laman Mashable, dari study yang dilakukan pada publik Amerika tahun 2011, ternyata lebih memilih mencintai produk buatan mendiang Steve Jobs mengalahkan pemenang tahun sebelumnya, Google. Dua perusahaan otomotif, General Motor dan Toyota, juga membuat lompatan besar dalam skor reputasi produk. Harris mencatat bahwa reputasi General Motors telah terus bergerak ke atas selama empat tahun berturut-turut. Sementara setelah serangkaian masalah kualitas dan keamanan yang mengakibatkanpenurunan sepuluh poin tahun lalu, Toyota mampu rebound lima poin.
Survei ini dilakukan oleh lembaga peneliti Harris kepada 17.555 orang dengan melibatkan 60 perusahaan. Pengukurannya dengan melibatkan pengaruh produk terhadap konsumen, mulai dari kepentingan sosial, daya tarik secara emosional, pelayanan produk dan jasa, lingkungan tempat kerja, kinerja keuangan hingga visi kepemimpinan.
Baca Juga:
Skor penilaian dimulai dari 85 dan 100 untuk poin tertinggi. Apple mampu mengalahkan Google yang berada di urutan kedua. Urutan ketiga adalah produk Coca Cola, Amazon (nomor 4), Kraft Foods (nomor 5), The Walt Disney Company (nomor 6), Johnson & Johnson (nomor 7), Whole Food (nomor 8), Microsoft (nomor 9) dan UPS (nomor 10).
Baca Juga:
BERITA TERKAIT
- Gerak Cepat, Telkomsel Pulihkan Layanan Jaringan Internet saat Listrik Mati di Bali
- Wikipedia Berencana Memanfaatkan AI Untuk Memudahkan Editor dan Moderator
- Mark Zuckerberg Mengumumkan Pencapaian Jumlah Pengguna WhatsApp
- DTI-CX 2025 Sebagai Upaya Indonesia Menuju Masa Depan Digital
- Lewat Aplikasi Ini, Perjalanan Dinas Bisa Lebih Terstruktur dan Transparan
- Huawei Mate XT, Ponsel Lipat Tiga Pertama di Indonesia, Sebegini Harganya