Ariel NOAH Mengaku Terbawa Perasaan saat Dipeluk Mesra BCL
jpnn.com, JAKARTA - Musikus Ariel NOAH mengaku sempat terbawa perasaan saat syuting video klip single duet bersama Bunga Citra Lestari alias BCL.
Dia mengatakan bahwa dalam video klip Mencari Cinta ada adegan dirinya dipeluk mesra oleh istri mendiang Ashraff Sinclair itu.
"Karena profesional jadi harus terbawa perasaan," kata Ariel NOAH saat menjadi bintang tamu di acara The Sultan SCTV, baru-baru ini.
Pesohor kelahiran 16 September 1981 itu sebelumnya sempat heboh dijodoh-jodohkan dengan Unge, sapaan BCL.
Bapak satu anak itu pun santai menanggapi perjodohan yang dilakukan oleh penggemarnya tersebut.
"Sudah kenyang digosipin sama Unge, dari umur gue 24 tahun," ujar Ariel dalam kanal Cumicumi di YouTube, beberapa waktu lalu.
Dia menganggap gosip kedekatannya dengan Unge jadi salah satu dampak dari pekerjaannya di dunia entertainment.
Mantan kekasih Luna Maya itu pun menegaskan bahwa dirinya dan BCL sulit untuk menjalin hubungan asmara.
Ariel NOAH mengaku sempat terbawa perasaan saat syuting video klip single duet bersama BCL.
- 3 Berita Artis Terheboh: Fachri Albar Ternyata Sudah Bercerai, Ariel NOAH: Mohon Doanya
- Kakak Meninggal Dunia, Ariel NOAH: Mohon Doanya
- 3 Berita Artis Terheboh: Jonathan Frizzy Terjerat Kasus Obat Keras, Ariel NOAH Berduka
- Ariel NOAH Berduka, Kakaknya Meninggal Dunia
- Belum Mau Ungkap Soal Kekasih, King Nassar: Pas Sudah Mulai Waktunya, Pasti Dipublish
- BCL: Ini Menggambarkan Doa dan Harapan Seorang Ibu