Arsenal Vs Liverpool: Mimpi Buruk Klopp Bernama Emery

Arsenal Vs Liverpool: Mimpi Buruk Klopp Bernama Emery
Unai Emery. Foto: AFP

jpnn.com, LONDON - Jurgen Klopp mengusung misi menghapus mimpi buruk dalam laga Arsenal vs Liverpool di Emirates Stadium, Minggu (4/11) dini hari nanti. Ya, pelatih Arsenal Unai Emery adalah sosok yang memberikan kenangan buruk buat Klopp.

Di musim perdananya 2015-2016, Klopp gagal memberikan gelar Liga Europa setelah Liverpool menyerah 1-3 dari Sevilla di St.Jakob Park Basel. Emery menjadi pelatih Sevilla saat itu.

Klopp dalam pre-match press conference kemarin (2/11) di Melwood mengatakan Arsenal yang sedang ada di era baru sangatlah kuat. Sebelum bermain imbang 2-2 lawan Crystal Palace (28/10), The Gunners mencatatkan rekor selalu menang dalam sebelas pertandingan di semua ajang.

“Ketika seorang pelatih baru datang maka semua pemain keluar dari zona nyaman. Apa yang dilakukan Emery sangat bagus setelah mereka menjalani awal yang sulit,” kata Klopp kepada Liverpool Echo.

Di dua matchweek pembuka musim ini, Arsenal menjalani jadwal yang kurang bersahabat. Dengan situasi pelatih yang masih anyar mereka langsung babak belur oleh dua tim dari enam besar. Mesut Oezil dkk pun kalah 0-2 oleh Manchester City (12/8) dan 2-3 dari Chelsea (18/12).

Nah, bicara tentang kejadian dua tahun lalu di Basel pelatih berusia 51 tahun tersebut belajar beberapa hal. Salah satunya Liverpool kehilangan momentum di babak kedua. Unggul satu gol di babak kedua, Liverpool jebol tiga gol di babak kedua.

“Pada babak kedua situasi berubah dengan sangat cepat. Tim kami seperti kehabisan tenaga setelah kami kebobolan gol kedua di menit ke-63,” ucap mantan pelatih Mainz 05 dan Borussia Dortmund itu. “Taktik Emery berjalan di babak kedua sedang strategi kami hanya berjalan di babak pertama,” tambah Klopp.

Dari kekalahan pahit itu Klopp belajar banyak dalam empat musimnya di Liverpool ini. Salah satunya yang paling mencolok musim ini adalah perbaikan lini belakang Liverpool. Sampai dengan matchweek kesepuluh, Liverpool belum kalah dan hanya jebol empat gol. Nomor kedua paling sedikit bobol setelah Manchester City (tiga gol).

Duel Arsenal vs Liverpool bakal digelar di Emirates Stadium, Minggu (4/11) dini hari WIB.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News