Ashanty: Apa Berarti Yang Hijab Selalu Lebih Baik Dari Yang Tidak?

Ashanty: Apa Berarti Yang Hijab Selalu Lebih Baik Dari Yang Tidak?
Ashanty. Foto Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Ashanty mengucapkan terima kasih atas masukan yang diberikan kepada dirinya. Curhatan Ashanty itu disampaikan menanggapi banyaknya komentar nyinyir haters kepada dirinya, yang mengingatkan dirinya supaya tobat dan menutup aurat bukan sebaliknya.

Ibu dua anak ini berharap setelah menuliskan curhatannya ini tidak ada lagi yang berkomentar sampai menyakiti hatinya.

“Mau kasih masukan bisa dengan bahasa yang lebih baik, dan pasti saya sangat-sangat terima. Saya memang manusia yang masih banyak dosa, cara memperbaiki diri saya di sisa waktu saya pasti banyak, memang belum dimulai dari hijab, tapi hal-hal lain yang saya pun enggak perlu umbar-umbar kan,” tuturnya.

Istri Anang Hermansyah ini pun mengkritik tanggapan netizen yang menghubungkan sakit yang dideritanya ini dengan dirinya yang belum berhijab.

Tanpa mendapat kritikpun, ibu dua anak ini sudah mempunyai niat menutup aurat.

“Apa berarti yang hijab selalu lebih baik dari yang tidak? Semua perempuan muslim memang wajibnya berhijab, dengan segala batasannya. Namun itu sesuatu yang tidak bisa dipaksakan," tegas Ashanty.

“Saya berterima kasih atas masukan dan support kalian, pasti itu akan baik buat saya. Hanya saja beberapa comment tampaknya kurang pas diucapkan bila terkesan memaksa, menghakimi, atau pun menyakiti. Bismillah kita semua menjadi manusia yang lebih baik lagi,” imbuh Ashanty.(chi/jpnn)

Ashanty mengakui dirinya hanya manusia biasa yang masih banyak mempunyai dosa dan salah.


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News