Bakal Lebih Baik di Semifinal

Indonesia Full Team, Vietnam Minus Kapten

Bakal Lebih Baik di Semifinal
Pemain Indonesia, Yongki Aribowo (kiri) dan pemain Malaysia, usai bertanding dalam lanjutan laga SEA Games 2011 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. 17 November 2011. Indonesia kalah 0-1. Foto : Hendra Eka/Jawa Pos
JAKARTA - Tiap pilihan mengandung risiko. Itu pula yang dialami pelatih timnas Rahmad Darmawan dalam laga melawan Malaysia tadi malam di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Menurunkan tim tanpa tujuh pilar yang sengaja disimpan untuk kepentingan semifinal, tim asuhan perwira Angkatan Laut tersebut harus menyerah 0-1 (0-1) di hadapan sekitar 90 ribu pendukung saat melawan sang juara bertahan yang turun dengan kekuatan terbaik.  

 

Pahit, memang. Sebab, masih segar dalam ingatan, Malaysia pula yang menghancurkan mimpi skuad Merah Putih merebut gelar Piala AFF pada Desember lalu. Tapi, Rahmad yakin bahwa pasukannya justru bakal bangkit dan termotivasi karena kekalahan itu.

 

"Laga malam ini (tadi malam) memang penting. Tapi, laga (semifinal) tanggal 19 lusa (besok) jauh lebih penting," kata pelatih kelahiran Lampung itu.

 

Karena kekalahan akibat gol Ibrahim Sahrul Aswari pada menit ke-17 tersebut, Garuda Muda harus puas menjadi runner-up grup A dan mesti menghadapi juara grup B Vietnam. Vietnam memastikan diri menjadi pemuncak grup B setelah menundukkan Laos sore kemarin 3-1 (0-1) di Stadion Lebak Bulus. Juara grup A Malaysia akan meladeni runner-up grup B Myanmar di semifinal lainnya.

 

JAKARTA - Tiap pilihan mengandung risiko. Itu pula yang dialami pelatih timnas Rahmad Darmawan dalam laga melawan Malaysia tadi malam di Stadion

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News