Bank Mandiri Salurkan Daging Kurban ke Daerah Bencana dan Terluar di Momen Iduladha

Tidak hanya dalam bentuk kaleng, sebagai bentuk sinergi kepada umat, Bank Mandiri beserta anak perusahaan melalui Badan Pembina Kerohanian Islam (Bapekis) Bank Mandiri berkolaborasi dengan MAI dan TJSL Mandiri juga membagikan secara total 927 ekor hewan kurban.
Terdiri dari 531 ekor sapi dan 396 ekor kambing yang didistribusikan secara serentak ke seluruh wilayah kerja Bank Mandiri di Indonesia.
Langkah ini menunjukkan komitmen Bank Mandiri dalam memberikan kontribusi positif bagi masyarakat, terutama dalam momen penting seperti Hari Raya Idul Adha.
“Ibadah kurban mengajarkan nilai kepedulian sosial, ini nilai yang terpenting. Tidak hanya bentuk ketaatan dan pembebasan dari kemelekatan, tetapi juga menjadi sarana untuk mempererat tali persaudaraan antar sesama umat,” kata Agus.
Di Jakarta, kegiatan simbolis penyembelihan hewan kurban dilakukan di Komplek Perumahan Karyawan Griya Mandiri Mampang Prapatan pada Senin (17/6) yang dihadiri oleh jajaran direksi beserta komisaris Bank Mandiri.
Adapun dalam penyembelihan hewan kurban tersebut, Bank Mandiri telah bekerja sama dengan dokter hewan dan dinas peternakan setempat untuk menjamin kebersihan dan kesehatan hewan kurban.
Seluruh hewan kurban disembelih secara halal sesuai dengan syariat Islam.
Agus menegaskan inisiatif Bank Mandiri ini tidak hanya memberikan bantuan praktis dalam bentuk daging kurban, tetapi juga menunjukkan kepedulian dan keberpihakan terhadap masyarakat yang membutuhkan.
Bank Mandiri melakukan penyembelihan hewan kurban dan menyalurkannya ke masyarakat dalam rangka merayakan kehangatan Hari Raya Iduladha 1445 Hijriah
- ICMI Travel dan Bank Mandiri Teken MoU Terkait Pembiayaan Umrah
- Investasi di Bidang SDM Bikin Bank Mandiri Raih Predikat Champion of the Year dan 12 Penghargaan Bergengsi
- Human Initiative Gelar Flash Sale Kurban untuk Bantu Masyarakat Pelosok Negeri
- Bank Mandiri dan KJRI Penang Gelar Mandiri Sahabatku untuk Memacu Kewirausahaan PMI
- Bank Mandiri Catat Transaksi Digital Makin Meningkat
- Bank Mandiri Perkuat Pilar Sosial Lewat Inisiatif Pendidikan Inklusif & Berkelanjutan