Banyak Bule Tak Pakai Masker, Hotman Paris: Mana Aparat?
Kamis, 31 Desember 2020 – 22:58 WIB

Hotman Paris Hutapea. Foto: Instagram/hotmanparisofficial
jpnn.com, JAKARTA - Pengacara kondang Hotman Paris mengaku nyaris berkelahi dengan bule di Bali.
Kejadian itu karena bule yang tidak memakai masker dan marah saat ditegur.
Hal itu diungkap Hotman Paris melalui akunnya di Instagram, Jumat (31/12).
"Hampir semua bule tidak mau pakai masker di Bali? Di mana aparat? Deportasi bule yang melawan!," tulis Hotman.
Ia bahkan hampir berkelahi dengan bule yang tidak suka ditegur oleh dirinya.
“Hotman tegur bule yang tidak suka ditegur tidak pakai masker di Bali! Di mana aparat??” sambungnya.
Penyuka berlian dan supercar itu pun mmeutuskan untuk kembali ke Jakarta.
“Aku cinta Bali tetapi aku pamit pulang!" sambung Hotman Paris.
Hotman Paris mengungkap bahwa banyak bule yang tidak memakai masker saat melancong di Bali.
BERITA TERKAIT
- Dukung Paula Verhoeven, Hotman Paris: No Viral No Justice
- Terungkap, Ini Alasan Hotman Paris Bangun Masjid
- Hotman Paris Enggan Jadi Kuasa Hukum Paula Verhoeven, Ini Alasannya
- Tawari Paula Verhoeven jadi Aspri, Hotman Paris: Saya Yakin Bisa Bayar Lebih Mahal
- 3 Berita Artis Terheboh: Saran Hotman Paris, Paula Verhoeven Bawa Bukti
- Ditawari Jadi Aspri Hotman Paris, Paula Verhoeven Merespons Begini