Begini Cara MAC Melestarikan Motor Antik

Begini Cara MAC Melestarikan Motor Antik
MAC terus berupaya melestarikan motor antik. Foto: dok. Motor Antique Club

jpnn.com, BANDUNG - Kehadiran Motor Antique Club (MAC) memiliki tujuan melestarikan motor antik yang akan dihancurkan dan dibuang ke laut.

Beberapa pemuda, yakni Asep Londok, Endang, Eno, Adang Padalarang, dan Mara kaget mendengar wacana tersebut.

Mereka merasa jika motor klasik itu harus dimusnahkan sehingga mendirikan MAC yang bertujuan mengumpulkan motor tua.

"Kami mengumpulkan BSA, Norton, Harley Davidson, BMW, dan lain-lain untuk dilestarikan," kata Endang ditemui di acara penggantian logo President Rock n Roll, komunitas motor dan musik di Bandung, belum lama ini.

Endang mengatakan bahwa MAC hingga kini terus bergerak mencari motor tua untuk diselamatkan. Sebagai montir, dia tidak kesulitan memperbaiki motor-motor tua yang sudah dikumpulkan.

"Rata-rata kondisi mesinnya masih jalan. Jadi, diperbaiki. Sparepart tidak kesulitan," ujar Endang, sesepuh MAC ini.

Menurut Endang, motor antik seperti harta Karun. Setiap tahun harganya makin tinggi. Bagi pecinta motor klasik sejati, tentu tak pernah terpikir untuk menjualnya.

"Yang sering terjadi malah ingin menambah jumlah koleksinya," ujar Endang.

MAC didirikan pada 1978, bertujuan untuk melestarikan motor-motor antik di tanah air.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News