Begini Tahapan Seleksi Bacaleg PSI, Ketat!

Begini Tahapan Seleksi Bacaleg PSI, Ketat!
Ketua Umum PSI Grace Natalie. Foto: Elfany Kurniawan/JPNN

jpnn.com, PALEMBANG - DPW Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Sumsel menjaring dan menyeleksi bakal calon anggota legislatif (bacaleg) tahap kedua.

Penyeleksian oleh tim panitia seleksi (pansel) sudah berlangsung saat ini hingga 31 Maret 2018.

Ketua DPW PSI Sumsel Alvin Kennedy mengatakan, pihaknya sudah membentuk tim pansel dari independen yang melakukan uji kompetensi terhadap bakal calon anggota legislatif.

“Pertama dilakukan evaluasi administrasi, kemudian evaluasi kompetensi dan kemudian evaluasi sosialisasi bacaleg. Lalu akan kita umumkan hasil evaluasi pada 20 April. Jika tim pansel menolak bacaleg yang bersangkutan, maka tidak akan kita berikan rekomendasi untuk menjadi caleg,’ujar Alvin di basecamp DPW PSI Sumsel, Sabtu (24/2).

Lalu pada 25 Mei, partai dengan nomor urut 11 ini akan mengumumkan evaluasi sosialisasi bacaleg.

Kriteria bacaleg yang lulus di antaranya adalah presentasi dengan bahan tulisan tentang komitmen bacaleg untuk antikorupsi dan antiintoleransi.

“Selama satu bulan bacaleg harus terjun ke dapil masing-masing, program apa yang akan dilakukan. Nanti kita akan melakukan survei internal siapa saja caleg yang berkompeten,”jelasn Alvin.

Alvin mengatakan, sebagai partai baru, PSI Sumsel menargetkan masuk 10 besar perolehan suara partai tertinggi pada pemilu 2019. “Minimal 1 kursi untuk satu dapil di Sumsel,” terangnya.

PSI melakukan penjaringan dan seleksi bakal caleg melalui beberapa tahap yang melibatkan tim independen.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News