Belum 15 Menit, Mitra Kukar Tertinggal 0-2 dari BSU

jpnn.com - TENGGARONG- Laga lanjutan ISC A antara Mitra Kukar kontra Bhayangkara Surabaya United (BSU) belum genap berjalan 15 menit. Namun, tuan rumah sudah harus tertinggal 0-2 di hadapan suporter mereka di Stadion Aji Imbut Tenggarong, Minggu (17/7) petang.
Dua gol tim yang ber-home base di Sidoarjo itu dicetak Rudi Widodo dan Otavio Dutra pada menit ke-5 dan 13. Dua gol yang tercipta sejatinya tak melalui proses open play. Antisipasi yang buruk dan cenderung blunder, dari penjaga gawang Shahar Ginanjar, membuat dua gol BSU dengan mudah tercipta.
Mitra Kukar yang tertinggal, sejak menit 20 benar-benar mampu dominan menguasai pertandingan. Tapi, sampai turun minum, skor tak berubah dan keunggulan 0-2 untuk tim tamu bertahan. (dkk/jpnn)
TENGGARONG- Laga lanjutan ISC A antara Mitra Kukar kontra Bhayangkara Surabaya United (BSU) belum genap berjalan 15 menit. Namun, tuan rumah sudah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Nasib Persib Ditentukan Laga Persik vs Persebaya, Nick Kuipers Berharap pada Sang Mantan
- Dramatis! Golden State Warriors Jadi Tim Terakhir Masuk Semifinal NBA Playoffs
- Bayern Juara Bundesliga, Harry Kane Akhirnya Meraih Trofi Pertama
- Hari Ini Persib Bisa Menjadi Juara Liga 1 Tanpa Bertanding, tetapi Ada Syaratnya
- Rekor Mengerikan Seusai China Naik Podium Pertama Sudirman Cup 2025
- Persik Vs Persebaya: Paul Munster Bongkar Masalah Bajol Ijo