Beri Pinjaman Lunak untuk Eks PSK Hingga Rp 150 Juta

jpnn.com - DINAS Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Kabupaten Malang siap memberikan bantuan kepada mantan PSK dari eks tujuh lokalisasi di Kabupaten Malang yang telah ditutup. Bantuan berupa pinjaman lunak itu diberikan kepada eks PSK yang memiliki usaha.
Kepala Dinas Koperaso dan UMKM Kabupaten Malang Sukowiyono mengatakan, bantuan itu tidak dalam bentuk kompensasi langsung. Melainkan pinjaman lunak.
“Artinya mantan PSK yang punya usaha dan menetap di suatu tempat bisa mengajukan bantuan kepada Dinas Koperasi dan UMKM,” kata Sukowiyono seperti dilansir Radar Malang.
Bantuan itu hanya dicairkan bagi mereka yang usahanya jelas. Jika tidak, dikawatirkan akan disalahgunakan.
Untuk batuan Koperasi, mereka bisa mengajukan dana hingga Rp 150 juta. Sedangkan untuk UMKM dana pinjaman bisa sampai Rp 50 juta. (lid/mas/jpnn)
DINAS Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Kabupaten Malang siap memberikan bantuan kepada mantan PSK dari eks tujuh lokalisasi di
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Polres Tanjung Priok Raih Predikat Pengelolaan Anggaran Terbaik Kedua dari 139 Satker
- Kapal Feri Tenggelam di Peraian Penajam, BPBD Bergerak Mengevakuasi Penumpang
- Baliho di Jalan Protokol Pekanbaru Ditertibkan, Menteri Kehutanan Apresiasi Ketegasan Wali Kota
- Sempat Dikira Bangkai Hewan, Mayat Pria di Kampar Bikin Gempar
- Sachrudin Lantik 3.419 PPPK Kota Tangerang, Ini Pesannya
- Beraksi Belasan Kali, Pelaku Pemalakan di Minimarket Palembang Ditangkap