Beriman Bunuh dan Rampas Harta Pelajar SMA untuk Bayar Utang ke Ibunya

Beriman Bunuh dan Rampas Harta Pelajar SMA untuk Bayar Utang ke Ibunya
Tersangka Beriman Waruwu, 20, dibopong petugas memperagakan adegan pada rekonstruksi. Foto: ADITIA LAOLI/SUMUT POS

“Rekonstruksi kami hari ini, terdapat 49 adegan. Tujuannya untuk memastikan apakah keterangan tersangka relevan dengan fakta lapangan,” ungkap Iptu Martua Manik.

“Kita juga didampingi oleh jaksa penuntut umum (JPU), kuasa hukum korban, kuasa hukum tersangka dan penyidik kita,” sambungnya.

Menurut Iptu Martua Manik, dari hasil rekonstruksi belum ditemukan fakta baru. Sedangkan hasil penjulan barang curian tersebut untuk membayar utang kepada ibu tersangka.

“Kami lihat cara dia mengambil barang lalu dijual. Dia pernah benjanji kepada ibunya untuk bayar utangnya, sebesar Rp 700 ribu,” terangnya.

Sementara, pihak keluarga korban enggan menanggapi isu ada tersangka lain dalam kasus ini. Otorius Harefa memilih memercayakan seluruhnya kepada penegak hukum.

“Di tingkat penyidikan, kami percayakan kepada polisi, untuk tingkat penuntutan kita percayakan kepada JPU,”kata Otorius. (adl/ala)

Polisi berhasil mengungkap motif pembunuhan disertai pencurian terhadap pelajar bernama Jimmy S. Harefa, 16, di Gunungsitoli, Nias, Rabu (21/8) lalu.


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News