Berita Palsu Menyebar Lebih Cepat Secara Daring Ketimbang Kebenaran

Berita Palsu Menyebar Lebih Cepat Secara Daring Ketimbang Kebenaran
Berita Palsu Menyebar Lebih Cepat Secara Daring Ketimbang Kebenaran

"Kebohongan bisa tersebar setengah jalan dari keliling dunia sebelum kebenarannya muncul."

Sementara studi ini didanai oleh Twitter (yang juga memberi tim itu akses ke arsip tweet yang sungguh bersejarah), Dr Vosoughi mengatakan bahwa hal itu dilakukan secara independen.

Mana yang benar dan mana yang salah?

Meski kekhawatiran tentang "berita palsu" yang baru-baru ini muncul berfokus pada cerita politik, Dr Vosoughi dan rekannya juga melihat pada cerita rakyat, bisnis, terorisme, sains, hiburan dan bencana alam.

Mereka menganalisa 126.000 "terusan rumor " -postingan Twitter yang berisi tautan, komentar atau gambar tentang sebuah cerita -yang disebarkan oleh 3 juta orang sebanyak lebih dari 4,5 juta kali.

Berita politik adalah kategori rumor terbesar dengan sekitar 45.000 "terusan".

Misalnya, lonjakan gosip terjadi selama peristiwa geopolitik seperti aneksasi Crimea pada tahun 2014 dan Pemilihan Presiden AS 2012 dan 2016 berlangsung.

Para peneliti memilih cerita yang telah diteliti oleh enam situs pengecekan fakta termasuk snopes.com dan politifact.com.

Tapi metode ini mungkin telah melewatkan cara lain yang lebih halus untuk menyebarkan berita palsu, kata Profesor Bruns.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News