Berjuang Beradaptasi di Hamburg SV
Menyesal Tinggalkan Timnas, Diragukan Bisa Bersaing
Jumat, 12 Februari 2010 – 00:47 WIB

Foto : REUTERS
Di tengah optimisme Ruudje, muncul komentar miring. Yakni dari eks pelatih timnas Belanda yang kini menangani Bayern Munchen, Louis van Gaal. Menurut dia, Ruudje tidak akan bisa bersaing di Bundesliga, karena karakter liganya tidak sesuai dengan Ruudje.
"Saya baru saja berurusan dengan Luca Toni. Dia tidak bisa bersaing di liga yang sangat kompetitif ini, sehingga saya lepas ke Roma (dengan status pinjaman, Red)," kata Van Gaal sinis, seperti dilansir Bild. "Menurut saya, Ruud punya masalah yang sama dengan Luca. Mestinya dia tinggal di Real," lanjutnya.
Ruudje menanggapinya dengan santai. Dia menganggap itu sebagai bagian dari psy war menjelang bentrok Hamburg dengan Bayern, 28 Februari mendatang. "Mr Van itu teman saya. Dia gampang disukai. Dia hanya ingin menggoda saya sedikit," tuturnya santai. (na)
PINDAH klub tidak serta merta membuat karir Ruud van Nistelrooy terangkat. Dia masih harus berjuang di Hamburg SV, dan merasa kans kembali ke timnas
Redaktur & Reporter : Antoni
BERITA TERKAIT
- Komentar Pelatih Persib Soal Laga Penting Persik Vs Persebaya
- Nasib Persib Ditentukan Laga Persik vs Persebaya, Nick Kuipers Berharap pada Sang Mantan
- Dramatis! Golden State Warriors Jadi Tim Terakhir Masuk Semifinal NBA Playoffs
- Bayern Juara Bundesliga, Harry Kane Akhirnya Meraih Trofi Pertama
- Hari Ini Persib Bisa Menjadi Juara Liga 1 Tanpa Bertanding, tetapi Ada Syaratnya
- Rekor Mengerikan Seusai China Naik Podium Pertama Sudirman Cup 2025