Biaya Rumah Sakit Makin Membengkak, Indra Bekti Bakal Pakai BPJS?

Biaya Rumah Sakit Makin Membengkak, Indra Bekti Bakal Pakai BPJS?
Indra Bekti. Foto: Instagram/indrabekti

jpnn.com, JAKARTA - Indra Bekti masih menjalani perawatan di rumah sakit akibat pecah pembuluh darah di kepala.

Hingga hari kedelapan, biaya rumah sakitnya dikabarkan sudah lebih dari ratusan juta rupiah.

Adik Indra Bekti, Cipta mengaku tak tahu pasti biaya pengobatan sang kakak.

Menurutnya, nominal biaya pengobatan itu terus bertambah tergantung pada obat-obatan yang digunakan untuk Indra Bekti.

"Kalau sampai angka pastinya saya sendiri belum ada kesempatan untuk bertanya nih ke bagian administrasinya karena, kan, angka ini akan terus bertambah ya sesuai dengan obat apa yang di pakai lagi segala macam," ujar Cipta di Rumah Sakit Abdi Waluyo, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (3/1).

Keluarga pun masih belum mendapat kabar baik dari pihak asuransi terkait penggantian biaya.

Hingga kini, pihak keluarga masih mengupayakan asuransi tersebut.

"Asuransi yang regulernya masih ditolak ya setahu saya, tadi juga mengobrol sama adik, keluarga kami masih melakukan upayalah ke pihak asuransi," kata Cipta.

Hingga hari kedelapan, biaya rumah sakitnya dikabarkan sudah lebih dari ratusan juta rupiah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News