Bidik Generasi Milenial, Bedah Musik Kebangsaan Digelar di Kampus

Bidik Generasi Milenial, Bedah Musik Kebangsaan Digelar di Kampus
Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) terus menggelar acara Bedah Musik Kebangsaan ke sejumlah kampus di Indonesia. Foto: Dok. BPIP

Adapun kolaborasi antara Sinergy for Indonesia dan Indonesia Care telah menelurkan satu album musik bertema kebangsaan berjudul Nyanyian Rumah Indonesia.

Sinergy for Indonesia merupakan komunitas anak muda yang fokus dalam gerakan membangun semangat kebangsaan.

Komunitas itu diinisiasi oleh Ahmad Doli Kurnia Tandjung yang juga merupakan produser eksekutif sekaligus penulis lirik salah satu lagu dalam album Nyanyian Rumah Indonesia.

"Dengan memodernisasi lagu-lagu kebangsaan, saya berharap bisa menarik minat anak muda dan menjadikan lagu-lagu tersebut sebagai lagu favorit untuk didengarkan setiap hari, sehingga akan tumbuh jiwa kebangsaan yang kuat," beber Ahmad Doli Kurnia Tandjung.

Kegiatan Bedah Musik Kebangsaan diisi dengan berbagai kegiatan, salah satunya bedah lirik lagu Bangun Pemudi Pemuda.

Selanjutnya ada talkshow bertema Musik Kebangsaan dengan pembicara, Direktur Sosialisasi dan Komunikasi BPIP, M. Akbar Hadiprabowo, Dekan Fakultas Hukum Universitas Asahan, Dr. Bahmid, musisi Conrad Good Vibration, dan Wakil Presiden BEM Universitas Asahan, Winda Lestari Butar-Butar.

Adapun penampilan Musik Kebangsaan dimeriahkan oleh Irang Arkad, Indra Sabil, Nova Rianty, dan Conrad Good Vibration. (ded/jpnn)

Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) terus menggelar acara Bedah Musik Kebangsaan ke sejumlah kampus di Indonesia.


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News