Bobby Menantu Jokowi Disuruh Memilih, Dukung Prabowo-Gibran atau Tetap di PDIP

Bobby Menantu Jokowi Disuruh Memilih, Dukung Prabowo-Gibran atau Tetap di PDIP
Wali Kota Medan Bobby Nasution. Foto/dok : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Wali Kota Medan Bobby Nasution mendatangi kantor DPP PDI Perjuangan di Jalan Pangeran Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (6/11) siang ini.

Bobby yang juga menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) datang untuk memberi klarifikasi kepada Ketua Bidang Kehormatan DPP PDIP Komarudin Watubun.

Bobby Menantu Jokowi Disuruh Memilih, Dukung Prabowo-Gibran atau Tetap di PDIPKetua Bidang Kehormatan Dewan Pimpinan Pusat DPP PDI Perjuangan Komarudin Watubun. Foto: Dokumentasi pribadi

Adapun, klarifikasi itu dilakukan setelah menantu Jokowi itu ingin mendukung bakal capres-cawapres Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka (Prabowo-Gibran) di Pilpres 2024.

"Bobby saat ini, kan, mau tergabung ke Mas Gibran, makanya kami minta untuk Mas Bobby klarifikasi," kata Komarudin setelah mendengarkan klarifikasi Bobby.

Dia melanjutkan bahwa perasaan Bobby sebenarnya bergejolak ketika ingin mendukung Prabowo-Gibran, tetapi mau tetap di PDIP.

Namun, partai pimpinan Megawati Soekarnoputri punya aturan yang tegas. "Saya bilang tidak bisa," kata Komarudin.

Legislator DPR RI itu mengatakan aturan di PDIP tegas menyatakan setiap kader parpol berlambang Banteng moncong putih tidak boleh main dua kaki pada Pilpres 2024.

Wali Kota Medan sekaligus menanti Jokowi, Bobby Nasution disuruh memilih, dukung Prabowo-Gibran atau tetap di PDIP yang mengusung Ganjar - Mahfud MD.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News