Bridgestone EMSA dan SULP Dipercaya Sebagai Ban OEM Truk Mercedes Benz

Bridgestone EMSA dan SULP Dipercaya Sebagai Ban OEM Truk Mercedes Benz
Truk Mercedes Benz pakai ban Bridgestone. Foto: Bridgestone

jpnn.com, JAKARTA - PT. Bridgestone Tire Indonesia dipercaya sebagai ban Original Equipment Manufacturer (OEM) untuk truk Mercedes-Benz - Axor Euro 4 model, mulai Oktober 2022.

Produk ban yang digunakan ialah Bridgestone E-Miler Super A (EMSA) dan Super U-Lug Premium (SULP).

Bridgestone EMSA adalah ban bias yang dibuat khusus untuk kendaraan niaga, truk dan bus.

Dengan keunggulan teknologi dan inovasi yang dimiliki, ban tersebut sangat sepadan digunakan oleh berbagai jenis kendaraan berat, mulai truk kargo, dump truck, trailer, hingga bus jarak jauh.

Telapak ban Bridgestone EMSA memiliki berpola empat alur zig-zag, mampu mencegah kendaraan selip ke samping.

Sementara itu, struktur casing dan beadnya yang kuat membuat ban tersebut mampu menahan beban besar.

Keunggulan lain dari EMSA ialah kemampuannya membuang panas yang baik serta vulkanisir yang bagus.

Bridgestone SULP adalah ban bias, yang cocok digunakan dalam berbagai kondisi jalan.

PT. Bridgestone Tire Indonesia dipercaya sebagai ban Original Equipment Manufacturer (OEM) untuk truk Mercedes-Benz - Axor Euro 4 model, mulai Oktober 2022.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News