Buleleng Akan Tambah 10 Desa Wisata Baru dan Homestay

Buleleng Akan Tambah 10 Desa Wisata Baru dan Homestay
Ada Fantasi Kapal Titanic di Buleleng. Foto: Radar Bali/JPG

jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah daerah Kabupaten Buleleng, Bali makin giat mengembangkan sektor pariwisatanya.

Tak tanggung-tanggung, dalam waktu dekat kawasan yang memiliki panorama alam eksotis ini memiliki 10 desa wisata yang dilengkapi homestay.

Kepala Dinas Pariwisata Buleleng, I Nyoman Sutrisna mengatakan, Buleleng memang punya potensi pada sektor desa wisata karena terdiri atas laut dan perbukitan atau lebih dikenal dengan "nyegara gunung".

Dengan adanya 10 desa wisata baru itu, pihaknya optimistis akan bisa menarik wisatawan mancanegara dan wisatawan nusantara (wisnus) lebih banyak lagi.

"10 desa wisata baru ini tidak kalah dengan puluhan desa yang sebelumnya sudah diresmikan sebagai desa wisata. Salah satu Desa Sudaji yang memiliki potensi luar biasa pada sektor budaya dan alamnya. Kami juga sempat berunding dengan masyarakat sekitar," ungkap Sutrisna di Singaraja.

Menurut dia, keberadaan desa wisata di kabupaten ujung utara Pulau Dewata tersebut diyakini memperkuat promosi wisata Buleleng.

Sutrisna mengatakan, pariwisata Bali Utara yang mengusung tema "Buleleng is different" ini akan lebih kuat dengan adanya 10 desa wisata baru.

Apalagi, di masing-masing desa wisata juga ada pembangunan homestay baru sebagai alternatif menginap para wisatawan yang ingin merasakan kehidupan pedesaan

Pemerintah daerah Kabupaten Buleleng, Bali makin giat mengembangkan sektor pariwisatanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News