Bupati Dairi Terpilih Menangis
Senin, 12 Januari 2009 – 18:28 WIB

Bupati Dairi Terpilih Menangis
JAKARTA - Pasangan Johny Sitohang-Irwansyah Pasi dikukuhkan sebagai pemenang pilkada Kabupaten Dairi, Sumut. Pada sidang pembacaan putusan di gedung Mahkamah Konstitusi (MK), Senin (12/1), majelis mengesahkan Keputusan KPUD Dairi No.37 Tahun 2008 tertanggal 13 Desember 2008 yang menetapkan Johny Sitohang-Irwansyah Pasi sebagai pemenang pilkada Kabupaten Dairi. Majelis hakim menolak seluruh materi permohonan sengketa yang diajukan pasangan kandidat Parlemen Sinaga dan Budiman Simanjuntak.
Usai mendengarkan putusan, Irwansyah Pasi yang duduk bersebelahan dengan Johny langsung terlihat menengadahkan tangan tanda bersyukur. Keduanya juga berpelukan sambil cium pipi kanan pipi kiri. Mata Johny tampak berkaca-kaca. Berkali-kali, dia melepas kacamatanya untuk menyeka matanya yang basah. Di salah satu ruangan, bersama para pendukungnya dia memanjatkan doa syukur.
Baca Juga:
"Saya terharu karena pada akhirnya Tuhan menunjukkan kebenaran. Saya terharu karena sekian lama saya dihantam persoalan ini (soal ijazahnya, red)," kata Johny kepada wartawan. Kali ini, kembali dia menangis. Suaranya parau saat memberikan keterangan kepada wartawan. Dia mengaku, sebenarnya sudah yakin bahwa majelis hakim akan menolak permohonan sengketa pilkada Dairi.
Johny, yang sebelumnya Wakil Bupati Dairi, menegaskan bahwa tidak ada kecurangan dan pelanggaran di pilkada Dairi. Mengenai tuduhan banyaknya Nomor Induk Kependudukan (NIK) ganda, Johny mengatakan itu justru tanggung jawab Parlemen Sinaga, yang menjabat Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Kabupaten Dairi. (sam)
JAKARTA - Pasangan Johny Sitohang-Irwansyah Pasi dikukuhkan sebagai pemenang pilkada Kabupaten Dairi, Sumut. Pada sidang pembacaan putusan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Polres Tanjung Priok Raih Predikat Pengelolaan Anggaran Terbaik Kedua dari 139 Satker
- Kapal Feri Tenggelam di Peraian Penajam, BPBD Bergerak Mengevakuasi Penumpang
- Baliho di Jalan Protokol Pekanbaru Ditertibkan, Menteri Kehutanan Apresiasi Ketegasan Wali Kota
- Sempat Dikira Bangkai Hewan, Mayat Pria di Kampar Bikin Gempar
- Sachrudin Lantik 3.419 PPPK Kota Tangerang, Ini Pesannya
- Beraksi Belasan Kali, Pelaku Pemalakan di Minimarket Palembang Ditangkap