Cacar Monyet

Oleh: Dhimam Abror Djuraid

Cacar Monyet
Cacar monyet biasanya hanya menyebar di Afrika namun belakangan muncul di Amerika Serikat dan Eropa. (Reuters: CDC/Brian WJ Mahy/Handout)

Zoonosis yang paling sering muncul adalah malaria yang menular dari nyamuk kepada manusia.

Demam berdarah juga ditularkan oleh nyamuk.

Rabies menular dari anjing kepada manusia, dan pes menular dari tikus kepada manusia.

Penyakit-penyakit itu muncul pada masa-masa akhir abad ke-19 dan menjadi penyakit umum pada abad ke-20.

Secara umum dunia medis sekarang sudah bisa mengendalikan penyakit-penyakit itu.

Pada saat itu, globalisasi relatif masih terbatas dan penularan penyakit trans-nasional pun relatif bisa lebih mudah dikendalikan.

Globalisasi membawa berkah dan sekaligus konsekuensi.

Ketika lalu lintas barang dan jasa menjadi begitu cepat dan batas-batas negara bisa diterabas setiap saat, berbagai penyakit pun muncul dengan kecepatan yang sulit ditahan.

Beberapa negara yang sudah mulai reda dan melonggarkan protokol kesehatan mengalami kemunculan beberapa penyakit aneh. Yang terbaru adalah cacar monyet.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News