Cetak Gol Cantik, Adam Alis Bilang Kebetulan

jpnn.com - JAKARTA- Adam Alis mencetak gol cantik ketika Timnas U-23 melumat Timor Leste dengan skor 5-0 pada laga perdana kualifikasi Piala Asia U-23 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jumat (27/3) malam.
Setelah mengontrol bola ke sisi kanan pertahanan Timor Leste, dia langsung melakukan gerakan tipu untuk mengelabui bek lawan. Adam akhirnya melepaskan tendangan placing melengkung ke gawang Ramon Maxanchez.
Gol itu menjadi mood booster skuat Garuda Muda. Meski gol tersebut cukup cantik, Adam ternyata memilih merendah. Menurutnya, gol itu hasil keberuntungan dan latihan shooting jarak jauh yang dilakukannya.
"Itu hanya kebetulan, kiper lawan maju, saya coba. Mungkin itu juga karena selama ini sering latihan juga. Tapi kayaknya kebetulan sih.. Hahaha," ujarnya saat ditemui di mix zone usai laga.
Dia berharap bisa tampil lebih baik lagi di laga selanjutnya. Pemain Persija Jakarta tersebut berterima kasih kepada rekan lainnya karena bisa bekerja sama. "Yang pasti ini kemenangan tim. Dan kerja keras tim. Kebetulan saya yang cetak gol," tegas Adam. (dkk/jpnn)
JAKARTA- Adam Alis mencetak gol cantik ketika Timnas U-23 melumat Timor Leste dengan skor 5-0 pada laga perdana kualifikasi Piala Asia U-23 di Stadion
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Komentar Pelatih Persib Soal Laga Penting Persik Vs Persebaya
- Nasib Persib Ditentukan Laga Persik vs Persebaya, Nick Kuipers Berharap pada Sang Mantan
- Dramatis! Golden State Warriors Jadi Tim Terakhir Masuk Semifinal NBA Playoffs
- Bayern Juara Bundesliga, Harry Kane Akhirnya Meraih Trofi Pertama
- Hari Ini Persib Bisa Menjadi Juara Liga 1 Tanpa Bertanding, tetapi Ada Syaratnya
- Rekor Mengerikan Seusai China Naik Podium Pertama Sudirman Cup 2025