Di Jakarta, 165 Siswa Absen Hari Pertama UN

Di Jakarta, 165 Siswa Absen Hari Pertama UN
Di Jakarta, 165 Siswa Absen Hari Pertama UN
SEBANYAK 165 siswa di Jakarta tidak masuk (absen), dalam Ujian Nasional (UN) hari pertama. Selain sakit, para siswa tidak mengikuti UN karena izin dan tanpa keterangan. Namun 16 siswa di antaranya tengah mengikuti Pelatnas PSSI Uruguay. Siswa yang tidak mengikuti UN, masih diberi kesempatan untuk mengikuti ujian susulan pada pekan depan.

Wakil Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta Agus Suradika mengatakan, ketidakhadiran siswa saat UN hari pertama yakni sebanyak 165 orang. Ia merinci 44 siswa sakit, 9 siswa mengundurkan diri, 96 siswa tanpa keterangan, dan 16 siswa mengikuti Pelatnas PSSI Uruguay. Data dari Disdik DKI Jakarta, siswa yang seharusnya mengikuti UN yakni sebanyak 120.018 siswa. Namun yang hadir hanya 119.853 atau 99,86 persen. Untuk siswa SMA yang mengikuti UN yakni sebanyak 49.978 siswa, yang hadir 49.915 siswa atau 99,87 persen, siswa tidak hadir 63 siswa.

Sementara untuk MA, siswa yang seharusnya mengikuti UN yakni sebanyak 4.832 siswa, namun yang hadir 4.821 siswa atau 99,77 persen dan tidak hadir 11 siswa. Untuk SMK sebanyak 65.146 siswa yang hadir 65.055 atau 99,86 persen, sementara yang tidak hadir 91 siswa. “Untuk SMLB 100 persen siswanya masuk mengikuti UN hari pertama ini, yakni sebanyak 62 siswa,” ujarnya.

Dikatakan Agus, siswa masih bisa mengikuti UN susulan yang diselenggarakan pekan depan. Untuk hari pertama mata pelajaran yang diujikan yakni Bahasa Indonesia. “Mereka yang tidak mengikuti UN hari ini masih diberi kesempatan pekan depan. Sesuai dengan mata pelajaran yang tidak diikutinya,” tandasnya. (wok/ash/dni)

SEBANYAK 165 siswa di Jakarta tidak masuk (absen), dalam Ujian Nasional (UN) hari pertama. Selain sakit, para siswa tidak mengikuti UN karena izin


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News