Dian Conceicao Rela Rogoh Kocek Puluhan Juta Demi Perawatan Wajah

jpnn.com, JAKARTA - Berpenampilan menawan menjadi salah satu daya tarik yang diperhitungkan bagi seorang selebritas.
Mereka bahkan rela merogoh kocek besar untuk mendapatkan perawatan tubuh dan wajah, agar tetap terlihat menarik.
Tak terkecuali penyanyi Dian Conceicao. Perempuan kelahiran 1986 tersebut rutin melakukan perawatan di klinik.
Dian Conceicao mengaku menjalani perawatan tarik benang di beberapa area wajahnya.
"Kemarin aku tuh treatment full face. Aku tarik benang, nah tarik benang di sini (area pipi,red) dan dokter juga kemarin menyarankan aku tarik benang di sini (area pelipis), terus di double chin, aku juga tarik benang di hidung," kata Dian saat ditemui di Glowry Aesthetic Clinic, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Dian Conceicao menjelaskan perawatan tarik benang tersebut dilakukan sesuai kebutuhan.
Adapun di antaranya mempertegas rahang dan hidung hingga memperkencang wajah.
"Untuk mempertegas hidung kita supaya terlihat lebih mancung dan lebih tegak pakai benang piramid," tuturnya.
Selebritas Dian Conceicao merogoh kocek belasan hingga puluhan juta untuk perawatan wajah.
- Elite Skin Aesthetic Clinic Kini Hadir di PIK
- Pertolongan Pertama untuk Skin Barrier Rusak, Jangan Asal Pakai Skincare
- Perayaan Hari Bumi, Carla Skin Clinic Buktikan Kepedulian Terhadap Lingkungan
- Pengin Kembali ke Layar Kaca, Okie Agustina Makin Rajin Perawatan
- Terasa Kedutan di Wajah Tak Terkendali? Waspada Hemifacial Spasm
- Dian Conceicao Sawer Biduan Dangdut di Pesta Ulang Tahun