Dipilih PM Australia, Kirstin Ferguson Pejabat Sementara Chair ABC

Direktur yang dipilih staf ABC, Jane Connors, telah ada di Dewan Direktur sejak bulan Mei.
Pada hari Senin (24/9/2018), Connors mengatakan pemecatan Guthrie dilakukan "demi kepentingan terbaik ABC".
Namun, dalam sebuah email kepada seorang anggota staf di minggu itu, Connors menggambarkan berita besar tentang Milne sebagai hal yang "menyedihkan".
Paul Barry, yang menyajikan program Media Watch di ABC, mengatakan dewan itu membutuhkan perbaikan dan para direktur dan Presiden harus transparan, dipilih berdasarkan prestasi dan bipartisan.
"Sudah waktunya bagi pemerintah untuk berhenti mengisi kursi dewan direktur dengan kawan politik atau ideologi mereka," sebutnya.
Bela dewan terkait independensi ABC
Sementara itu, pejabat sementara Presiden Dewan Direktur ABC, Kirstin Ferguson, menggunakan wawancara pertamanya untuk membela Dewan Direktur ABC, di tengah meningkatnya ketidakpuasan dari staf atas independensi editorial.
Ia mengatakan, dirinya tidak pernah melihat bukti campur tangan politik dalam tiga tahun posisinya di Dewan Direktur ABC.
"Dewan direktur telah mengutamakan kepentingan terbaik ABC di setiap tahap," katanya.
- Apa Arti Kemenangan Partai Buruh di Pemilu Australia Bagi Diaspora Indonesia?
- Dunia Hari Ini: Presiden Prabowo Ucapkan Selamat Atas Terpilihnya Lagi Anthony Albanese
- Mungkinkah Paus Baru Datang dari Negara Non-Katolik?
- Partai Buruh Menang Pemilu Australia, Anthony Albanese Tetap Jadi PM
- Dunia Hari Ini: Israel Berlakukan Keadaan Darurat Akibat Kebakaran Hutan
- Dunia Hari Ini: Amerika Serikat Sepakat untuk Membangun Kembali Ukraina