Dirjen Dikti: Jangan sampai Kampus Jadi Klaster Baru Saat New Normal

jpnn.com, JAKARTA - Plt Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi (Dirjen Dikti) Nizam mengatakan, new normal pendidikan tinggi, ditandai dengan penguatan sumber belajar, delivery, dan kolaborasi.
Menurutnya, daring memperkaya pembelajaran tetapi tidak dapat menggantikan keseluruhan pendidikan serta transformasi peran dosen sebagai co-pilot penjelajahan pendidikan dan pengembangan potensi mahasiswa.
“Kita semua tahu saat ini sedang tertekan secara ekonomi, sosial, maupun kesehatan. Inilah saatnya kita bergandengan tangan, energi positif dan kreatif ini harus kita pertahankan. Bukannya kita rongrong sendiri dan malah kita menjadi temannya Covid-19," katanya.
Nizam mengingatkan beberapa hal terkait penggunaan moda pembelajaran daring sampai akhir semester sebagai default (atau bila kondisi sudah aman, menunggu arahan gugus tugas). Untuk zona hijau bisa dilakukan pembukaan kampus dengan protokol new normal, program yang terkait dengan pemenuhan kompetensi dan kelulusan mahasiswa diprioritaskan dengan protokol ketat.
"Kita harus memastikan tidak ada kampus yang menjadi klaster baru Covid-19 saat new normal. Kampus justru harus menjadi bagian yang memitigasi pandemi ini secara bersama-sama," ucapnya
"Kita telah membuktikan melewati tiga bulan ini dengan baik. Dengan segala macam kekurangan dan keterbatasan mari kita tunjukan ke depan kita bisa lebih baik lagi," harapnya. (esy/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Plt Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi (Dirjen Dikti) Nizam mengatakan, new normal pendidikan tinggi, ditandai dengan penguatan sumber belajar, delivery, dan kolaborasi.
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad
- Prof. Adnan Hamid Resmi Pimpin Universitas Pancasila
- Universitas Bhayangkara Jakarta Raih Akreditasi Unggul
- Kemdiksainstek: Gerakan #KampusBerdampak Bukti MBKM Berlanjut
- Mendiktisaintek Brian Yuliarto Dukung Pendirian Universitas Sunan Gresik
- IKA UB 2025 Kumpulkan Donasi Rp 1 Miliar untuk Dana Abadi Kampus Saat Berhalalbihalal
- Gelar Halalbihalal Nasional, Alumni Universitas Janabadra Teguhkan Semangat Kampus Kebangsaan