Ditemukan Berdiri Tertimbun Tanah

Ditemukan Berdiri Tertimbun Tanah
Ditemukan Berdiri Tertimbun Tanah

Jenajah Lisnawati akhirnya berhasil diangkat ke permukaan sekira pukul 13.30 Wib dengan kondisi kepala tak utuh lagi. Setelah Tim Evakuasi mengindentivikasi mayat bocah tak berdosa itu di Posko DVI Biddokes, jenazah korban dibawa pulang pihak keluarga ke rumah duka dan selanjutnya dikebumikan di Kampung Kute Gelime.Isak tangis kuluarga korban terdengar bagai memecahkan suasana masih mencekam Kampung Seurempah pasca gempa.

Tak lama setelah penemuan Lisnawati, tim evakuasi kembali menemukan jenazah korban gempa yang tertimbun di lokasi yang sama. Berdasarkan indentifikasi awal, korban ditemukan ini bernama M Jali (40) warga Desa Serempah Kecamatan Ketol Aceh Tengah.

Dari keterangan sejumlah warga, upaya pencarian korban juga menurunkan personil sejumlah personil Tentara Batalyon Satria Musara, turut menelan hewan "pelacak".  Anjing ini ditemukan hanyut ditepi sungai Serempah.

Dengan ditemukan jasad Lisnawati dan M Jali, data sementara yang dihimpun Rakyat Aceh, korban hilang di Desa Serempah masih tersisa lima orang lagi. Adapun kelima nama korban warga Desa Serempah Kecamatan Ketol Aceh Tengah, diantaranya berdasarkan data dihimpun, Berkat (50), Khairul (11), Sabri (23), Ali Hasimi (9) dan Nikmat (35).

TAKENGON - Setelah 6 hari berlalu pasca gempa 6,2 SR meluluhlantakkan Tanah Gayo sejak 2 Juli 2013 lalu, Tim Gabungan kembali menemukan seorang bocah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News