Ditetapkan Jadi Tersangka, Vicky Prasetyo: Aku Tahu Banget Hati Dia

jpnn.com, JAKARTA - Vicky Prasetyo saat ini sudah ditetapkan menjadi tersangka terkait tuduhan pencemaran nama baik, yang dilaporkan oleh Angel Lelga.
Di mana pada beberapa waktu lalu Vicky dan keluarganya datang ke rumah Angel dan memergokinya bersama pria lain di dalam kamar.
Terkait statusnya yang sudah ditetapkan menjadi tersangka, bapak tiga anak ini mengaku pasrah.
"Saya ikhlas, ini mungkin konsekuensi yang harus saya dapatkan dari kejadian waktu itu untuk menunjukkan keadilan seorang suami," ungkap Vicky dalam acara Insert Today kemarin.
Mantan tunangan Zaskia Gotik ini juga mengaku tidak menaruh dendam kepada Angel. Pernah tinggal bersama sekitar setahun, Vicky mengatakan dirinya paham betul seperti apa sifat Angel.
"(Saya) nggak marah, aku tahu banget hati dia kayak gimana sebenarnya," ucap Vicky.
Dengan nada suara yang berat, Vicky menegaskan dirinya akan patuh terhadap hukum.
"Ya mau gimana lagi, saya akan penuhi panggilan polisi karena proses hukum kan tetap berjalan. Aku hadapi semuanya," tandas Vicky.(chi/jpnn)
BERITA TERKAIT
- Begini Kronologi Nathalie Holscher Alami Keguguran
- Diramalkan Bakal Putus dengan Aurel Hermansyah, Atta Halilintar: Enggak usah Sok Nyari Duit
- Pablo Benua Sudah Bertekad Cerai dengan Rey Utami, Ini Alasannya
- Besok, Vicky Prasetyo Lamar Kalina Ocktaranny
- Bertengkar dengan Suami, Celine Evangelista Kabur dari Rumah?
- Diadang Polisi, Mobil Perampok Nyungsep, 2 Pelaku Nyaris Diamuk Massa, 3 Masih Buron