Dituding Pelihara Begu Ganjang, Rumah Sembiring Diserbu Warga

Dituding Pelihara Begu Ganjang, Rumah Sembiring Diserbu Warga
Dituding Pelihara Begu Ganjang, Rumah Sembiring Diserbu Warga

“Sewaktu berjalan itu, tiba-tiba bapak oyong. Begitu sampai ke rumah oppung di Jalan Mangga, tiba-tiba bapak menjerit-jerit. Pak-pak, obati aku pak. Obati ma au pak… Lalu bapak pingsan,” kata Jonri melanjutkan cerita bapaknya sekaligus mengutarakan apa yang dilihatnya malam itu.

Selanjutnya saat tak sadarkan diri itu, Peringatten meminta dibawa ke sebuah rumah sambil menunjuk-bunjuk. Warga pun membawa dan menuruti permintaannya. Ternyata, ia meminta diantar ke rumah Simpang Sembiring.

”Aku mau pulang ke rumahku, itu rumah ku!” lanjut Jonri menirukan ungkapan bapaknya yang terus menerus menunjuk rumah Simpang Sembiring.

Selanjutnya Peringatten dalam kesurupannya kemudian menyebut-nyebut nama Simpang Sembiring. Karena penasaran, warga menanyai Peringatten yang sedang kesurupan dan meminta roh halus yang merasukinya mengungkapkan jati diri.

Selanjutnya, dalam kondisi tak sadar, Peringatten mengatakan bahwa ia adalah orang tua dari Simpang Sembiring. “Rumahku di sini. Rumahku terohbulo. Aku bapaknya Simpang Sembiring. Aku Mamaknya Simpang Simbiring.”

Selanjutnya warga terus menanyai Peringatten yang kesurupan. “Aku lapar, sudah lama aku tidak dikasih makan. Makananku ayam putih dan itak gurgur,” kata Peringatten saat itu sembari tengkurap lalu menjulurkan lidahnya seperti ular, kemudian masuk menuju rumah Simpang Sembiring.

B br Sembiring (46), istri dari Peringatten menambahkan, saat suaminya kesurupan, warga sempat memanggil Simpang Sembiring. Lalu bersama-sama mereka membawa Peringatten ke rumah orang tuanya di Jalan Mangga.

Di rumah tersebut, warga mendesak Simpang Sembiring mengobati Paringatten. Namun, saat itu Simpang menolak dan mengaku tidak tahu menahu dengan apa yang telah terjadi.

SIANTAR - Rumah keluarga Simpang Sembiring, 55, di Jalan Lapangan Bola Bawah, Kelurahan Pardamean, Siantar Marihat, Sumut, dilempari ratusan warga,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News