Diundang Timwas Century, Antasari Diharapkan Akhiri Kontoversi
Rabu, 05 September 2012 – 17:01 WIB

Diundang Timwas Century, Antasari Diharapkan Akhiri Kontoversi
JAKARTA - Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar diharapkan bisa segera menyudahi kontroversi seputar pertemuan di Istana menjelang bailout untuk Bank Century. Anggota Tim Pengawas (Timwas) Century dari Fraksi Partai Demokrat (FPD), Achsanul Qosasi, menyatakan bahwa Antasari perlu meluruskan pernyataannya tentang adanya pertemuan di Istana pada Oktober 2008 untuk membicarakan bailout Century.
Menurut Achsanul, Timwas telah mengagendakan pemanggilan atas Antasari. "Pekan depan Timwas panggil Antasari. Kekisruhan ini kan dimulai oleh Antasari, maka Antasari juga yang harus mengakhiri," ucap Achsanul di Jakarta, Rabu (5/9).
Baca Juga:
Achsanul yang juga Wakil Sekjen PD itu menambahkan, Antasari dianggap perlu dimintai keterangan oleh Timwas terkait pernyataannya yang memicu polemik hingga Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pun ikut menyampaikan bantahan. Menurutnya, jangan sampai ada pihak yang melebih-lebihkan pernyataan Antasari itu.
"Antasari yang tahu benar atau salah. Atau jangan-jangan ada yang memelintir atau melebih-lebihkan pernyataannya untuk cari muka ke rakyat," sambungnya.
JAKARTA - Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar diharapkan bisa segera menyudahi kontroversi seputar pertemuan di Istana
BERITA TERKAIT
- Majelis Ulama Indonesia Tegaskan Vasektomi Hukumnya Haram
- Prabowo: Saya Dibilang Presiden Boneka, Dikendalikan Pak Jokowi, Itu Tidak Benar
- Prabowo Sindir Pihak yang Permasalahkan Ijazah Jokowi di Sidang Kabinet
- Pemerintah Pusat Memproses Usulan Gelar Pahlawan Nasional untuk Marsinah
- Tiga Saksi dari Gapensi Ungkap Fee 13 Persen Disetor ke Alwin Basri Suami Mbak Ita
- Soal Wacana Gelar Pahlawan untuk Soeharto, Legislator Bicara Prinsip Keadilan