Duet Maut Dua Profesor Ini Pasti Bisa Goyang Ahok

Duet Maut Dua Profesor Ini Pasti Bisa Goyang Ahok
Ilustrasi. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - JAKARTA—Persiapan jelang pilkada DKI 2017makin memanas.  Makin banyak nama calon gubernur dan pasangan yang diutak- atik.

Kini dua nama disebut-sebut sebagai pasangan duet yang cocok. Mereka adalah Yusril Ihza Mahendra dan Sylviana Murni.

Keduanya diyakini memiliki kemampuan baik dari sisi akademik maupun pengalaman. Bahkan, diyakini juga bisa mengalahkan calon incumbent Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

"Yusril-Sylviana memang memiliki background yang mumpuni untuk maju dalam pilgub DKI. Disamping itu keduanya memiliki pengalaman sebagai birokrat di tingkat pusat dan DKI. Jadi kalau keduanya diusung pada pilgub nanti, tentu akan menjadi lawan berat bagi Ahok," ujar pengamat politik dari UI, Budiyatna di Jakarta, Senin (19/9)

Kedua tokoh tersebut pun, kabarnya menjadi buah bibir diinternal DPP Demokrat karena kedekatan dengan mantan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono.

"Untuk saat ini DPD belum memberikan arahan untuk cagub yang akan kami dukung di pilgub nanti. Tentunya DPP pun masih akan menggelar rapat untuk memutuskan cagub yang akan diusung," kata Ketua DPC PD Jaktim, Misan Samsurin

Dalam penjaringan yang dilakukan oleh partainya, sejumlah nama sudah disetorkan pada DPP. Dipastikan dalam waktu dekat, DPP akan segera mengumumkan cagub yang akan didukung pada pilkada mendatang.

"Kalau kita prinsipnya sangat mendukung dengan segala keputusan DPP, asalkan bukan Ahok yang diusung oleh partai. Ketokohan Yusril dan Sylviana pun sudah sangat diketahui oleh masyarakat, hanya saja putusan kembali pada DPP siapa cagub yang akan diusung pada pilkada nanti," tegasnya.

JAKARTA—Persiapan jelang pilkada DKI 2017makin memanas.  Makin banyak nama calon gubernur dan pasangan yang diutak- atik. Kini dua nama

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News