Dunia Hari Ini: Polisi Tiongkok Bentrok dengan Warga Etnis Muslim

Dunia Hari Ini: Polisi Tiongkok Bentrok dengan Warga Etnis Muslim
Polisi China dilaporkan bentrok dengan komunitas Muslim sebelum melakukan penangkapan. (Brett Worthington)

Menimba ilmu sampai ke negeri kanguru, kamu tahu kan hari ini sudah hari Rabu?

Artinya kita sudah tiba di pertengahan pekan dan hari terakhir di bulan Mei! Semoga kita semua masih sehat dan tetap semangat ya.

Untuk melengkapi hari Anda, kami telah memilih dan dan merangkum sejumlah informasi dari berbagai tempat di dunia yang terjadi selama 24 jam terakhir.

Dunia Hari Ini, edisi 31 Mei 2023, kita awali dari Tiongkok.

Polisi Tiongkok bentrok dengan etnis Muslim

Kelompok etnis Hui tersebut sedang berusaha melindungi masjid yang akan diruntuhkan, setelah pemerintah di kota Nagu, provinsi Yunna berencana untuk meruntuhkan empat menara dan atap kubah Masjid Najiaying.

"Mereka ingin melanjutkan penghancuran paksa, jadi orang-orang di sini pergi untuk menghentikannya," kata seorang perempuan, warga setempat.

"Masjid adalah rumah bagi umat Islam seperti kami. Jika mereka mencoba merobohkannya, kami pasti tidak akan membiarkan mereka."

Kawasan tersebut menjadi rumah bagi etnis Hui yang mayoritas Muslim dan mendapat tekanan dan tindakan keras.

Warga dari kelompok etnis Hui terlibat bentrok dengan polisi saat mereka mencoba melindungi sebuah masjid di provinsi Yunan

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News