E-Smart Gabungkan Jutaan IKM dalam 1 Marketplace

E-Smart Gabungkan Jutaan IKM dalam 1 Marketplace
Ilustrasi UMKM. Foto: Nur Chamim/Radar Semarang/JPNN

Program E-Smart juga bertujuan meningkatkan akses pasar melalui internet marketing, meningkatkan akses bahan baku, teknologi, dan modal.

Lembaga kajian ekonomi Center of Reform on Economics (CORE) Indonesia memperkirakan nilai perdagangan dalam jaringan (e-commerce) tahun lalu mencapai USD 24,6 miliar (Rp 319,8 triliun).

Sementara itu, kajian yang dilakukan Google dan Temasek menunjukkan bahwa pasar online di Asia Tenggara tumbuh rata-rata 32 persen per tahun.

Indonesia diprediksi memegang peranan signifikan dengan penguasaan sekitar 52 persen pasar e-commerce di Asia Tenggara.

Nilai transaksinya diperkirakan mencapai USD 46 miliar pada 2025. (agf/c15/noe)


Pemerintah berupaya memberikan fasilitas kepada industri kecil menengah (IKM) untuk masuk ke pasar digital.


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News