Echa, Tidur Dari 10 Oktober Belum Bangun

Echa, Tidur Dari 10 Oktober Belum Bangun
Siti Raisa Miranda masih tertidur. Foto: JPG

Dia tidak begitu merespons orang di sekitarnya. Kondisinya juga masih lemah.

Untuk makan dan minum, dia dibantu sang ibu dan ayahnya secara bergantian.

Tak ingin terjadi sesuatu, orang tua Echa membawanya ke puskesmas terdekat. Gadis kelahiran 25 Desember 2004 tersebut kemudian dirujuk ke RSUD Ulin Banjarmasin.

''Echa hanya diberi obat dan tak dirawat inap. Sebab, berdasar hasil diagnosis, tak ada yang berbahaya," tambah Lili.

Meski diberi obat, Echa ternyata tetap tertidur lagi ketika sampai di rumah.

Anak kedua di antara empat bersaudara itu sempat terjaga lagi pada Selasa malam (24/10).

''Echa tak tidur hingga Rabu pukul 07.00. Dia sempat makan dan minum," terangnya.

Saat itu, Echa diajak ngobrol dan ditanya apakah mau sekolah. Namun, ternyata dia uring-uringan dan malah tertidur lagi.

Putri tidur dari Banjarmasin ini baru bangun pada 21 Oktober tapi lalu tidur lagi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News