Elkan Baggott Berhasrat Main di Liga Indonesia, Tetapi

jpnn.com - Elkan Baggott rupanya memendam hasrat merumput di Liga Indonesia.
Namun, hal itu mungkin terjadi di penghujung kariernya karena Baggott saat ini lebih fokus menata karier di Eropa.
"Saya sudah memikirkan itu (berkarier di Indonesia, red), tetapi mungkin untuk akhir karier saya," ucap Elkan dalam siniar 433.
"Untuk saat ini, saya fokus dengan karier saya di Inggris," imbuh bek Timnas Indonesia itu.
Elkan saat ini memang tengah merumput di Divis Empat Liga Inggris bersama Gillingham FC.
Bersama klub berjuluk The Gills itu, Elkan mendapat kepercayaan lebih dari pelatih.
Total, dia tampil dalam sembilan laga, dan semuanya sebagai starter.
Di sisi lain, ketertarikan Baggott berkarier di Indonesia tak terlepas dari fanatisme suporter Merah Putih. Hal itu menjadi daya tarik tersendiri bagi pesepak bola mana pun.
Elkan Baggott memendam hasrat tampil di Liga Indonesia. Namun, dia mengungkapkan fakta ini.
- Ganda Campuran Masih Kurang Memuaskan, PBSI Coba Formula Rinov/Gloria Lawan Denmark
- Barong Bola
- Fabrizio Romano: Vidio Pegang Hak Siar Premier League hingga 2028
- Gasak India di Laga Kedua Sudirman Cup 2025, Indonesia Tembus Perempat Final
- Liverpool Juara Liga Inggris, Jurgen Klopp: Selamat, YNWA
- PT LIB Manjakan Fan Sepak Bola Indonesia dengan Aplikasi Sobat Liga