Emak - emak Pendukung Prabowo Diduga Dilecehkan Oknum Panwascam

Emak - emak Pendukung Prabowo Diduga Dilecehkan Oknum Panwascam
Emak- emak pendukung Prabowo - Sandi diduga dilecehkan. Foto: JPG/Pojokpitu

jpnn.com, SURABAYA - Puluhan emak-emak yang tergabung dalam Forum Solidaritas Perempuan Surabaya, menggelar aksi di depan Mapolda Jawa Timur meminta mengusut tuntas kasus dugaan pelecehan Mak Susi, oleh oknum panwascam.

Pelecehan itu diduga dilakukan saat aksi pengadangan kedatangan Prabowo di Bulak Kenjeran beberapa waktu  lalu.

BACA JUGA : Trio Emak-Emak Penyebar Fitnah Bukan Timses Prabowo, Tapi..

Aksi pengadangan oleh simpatisan pendukung capres cawapres Jokowi - Maruf Amin, terhadap kedatangan capres Prabowo di Bulak, Kenjeran, Surabaya, pada 19 Februari lalu, berbuntut panjang.

"Kami minta diusut tuntas kasus pelecehan ini." tutur seorang ibu yang ikut aksi protes itu.

BACA JUGA : Emak – emak Ditangkap, tapi kok Laporan Kubu Prabowo – Sandi Dicueki?

 Pasalnya, di tengah aksi pengadangan berlangsung, aktivis perempuan pendukung Prabowo-Sandi, Tri Susanti atau Mak Susi, diduga dilecehkan.

Payudaranya dipegang salah satu oknum Panwascam Kecamatan Bulak, saat tengah berupaya melerai kedua simpatisan yang hampir ricuh.

Aktivis perempuan pendukung Prabowo-Sandi Tri Susanti atau Mak Susi diduga dilecehkan oknum Panwascam.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News