Erick Thohir Beri Kisi-Kisi Calon Pengganti Shin Tae Yong, Patrick Kluivert?

jpnn.com - Nama Patrick Kluivert muncul ke permukaan sebagai kandidat kuat pengganti Shin Tae Yong sebagai pelatih Timnas Indonesia.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyebut sudah mewawancara sejumlah calon suksesor Shin Tae Yong.
Namun, Erick tak menjelaskan secara rinci siapa saja nama pelatih yang dimaksud.
"Ada tiga nama yang diinterview untuk kami jadikan opsi. Sebab, kami yakin tak ada pelatih yang sempurna," ucap Erick dalam konferensi pers.
Erick menyebut baru akan mengumumkan pelatih baru Timnas Indonesia pada 12 Januari mendatang.
"Nanti ada konferensi pers jam 4, 12 Januari," tambah mantan presiden Inter Milan itu.
Satu nama yang santer disebut akan menukangi Timnas Indonesia ialah Patrick Kluivert, apalagi Erick sempat memberikan kisi-kisi bahwa calon pelatih baru Timnas Indonesia sudah punya nama di dunia sepak bola.
"Beberapa nama yang sudah punya nama di dunia sepak bola, mereka tak hanya mencari pekerjaan, mereka juga pasti ingin punya legacy untuk menjadi bagian sejarah Indonesia menuju Piala Dunia 2026," tambah Erick.
Nama Patrick Kluivert muncul ke permukaan sebagai kandidat kuat pengganti Shin Tae Yong sebagai pelatih Timnas Indonesia.
- Ketum PSSI Bicara soal Liga 1, Match Fixing, & Semen Padang
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Pengakuan Erick Thohir setelah Timnas U-17 Indonesia Kalah Tebal dari Korut
- Erick Thohir Geram Undian Liga 4 Berjalan Kurang Transparan, Desak Gelar Drawing Ulang
- Timnas U-17 Indonesia ke Perempat Final Piala Asia, Simak Kalimat Eks Bos Inter Milan