Erick Thohir Dinilai sebagai Cawapres yang Bisa Memenuhi Harapan Anak Muda

Erick Thohir Dinilai sebagai Cawapres yang Bisa Memenuhi Harapan Anak Muda
Erick Thohir. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA -  Menteri BUMN Erick Thohir berpotensi diusung sebagai calon wakil presiden (cawapres) dan peluang itu kian terbuka lebar.

Dukungan besar terhadap Erick Thohir banyak hadir dari kalangan anak muda alias milenial tanah air.

“Kalau kita bicara Erick Thohir dekat dengan milenial atau menaruh harapan besar kepada anak muda ya mungkin seperti itu,” kata Direktur Eksekutif Indonesia Political Review, Ujang Komarudin dalam keterangan, Jumat (1/9). 

Menurutnya, kedekatan Erick Thohir dengan kalangan milenial tentu tidak terlepas dari karakteristik kepemimpinannya yang punya kerja cepat.

Kerja hebat Erick Thohir berhasil menorehkan berbagai capaian gemilang.

Sebagai pemimpin masa depan, dia melanjutkan, Erick Thohir sangat memberi perhatian besar terhadap milenial.

Pengembangan kompetensi talenta muda Indonesia selalu menjadi fokus utamanya.

“Ya, semua bakal capres dan cawapres itu menaruh harapan pada anak-anak muda Indonesia sebagai pemimpin bangsa,” ujarnya.

Dukungan besar terhadap Erick Thohir banyak hadir dari kalangan anak muda alias milenial tanah air.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News